Rapat Kerja dan Pelatihan Kesekretariatan Pengurus Keluarga Mahasiswa Teknik Elektro dan Teknologi Informasi (KMTETI) 2019 diselenggarakan oleh Biro Pengembangan Organisasi KMTETI. Rapat Kerja KMTETI 2019 merupakan rangkaian acara untuk membahas seluruh program kerja dari divisi maupun biro KMTETI periode 2019. Sedangkan, Pelatihan Kesekretariatan Pengurus KMTETI merupakan sarana sosialisasi mengenai tatacara kesekretariatan di Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi. Kegiatan ini ditujukan untuk seluruh pengurus maupun anggota KMTETI.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 24 Februari 2019 di Gedung Kantor Pusat Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada. Acara dimulai pada pukul 8.30 WIB dan selesai pada pukul 14.40. Selang waktu istirahat pada pukul 12.00-13.00. Acara dibuka oleh Mufti Faiz Zulfikar sebagai pembawa acara, kemudian diserahkan kepada moderator yaitu Muhammad Alif Rachmansyah sebagai Ketua KMTETI 2019, dan Allan Tabriez Rosyada sebagai Sekretaris Jendral 1.

Rangkaian acara pada hari ini, dilakukan dengan pemaparan materi dari sekretaris, bendahara, bagian kerumahtanggaan, ketua divisi, maupun ketua biro KMTETI 2019. Sesi tanya jawab pun dilaksanakan secara interaktif pada setiap presentasi program kerja masing-masing divisi dan biro. Pada akhir acara, ditampilkan kesimpulan dari rapat kerja berupa timeline kegiatan/ program kerja KMTETI 2019 pada google kalender.

 

Yogyakarta,  1 Maret 2019

 

Damasari Trikurniawati


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published.