Peran wanita dalam inovasi dan pengembangan berbagai bidang di Indonesia semakin meningkat setiap tahunnya. Generasi muda di kota pelajar, Jawa Tengah khususnya Yogyakarta , memiliki banyak potensi di bidang olahraga dan seni. Di zaman globalisasi, tidak hanya pria saja yang ingin berprestasi tetapi wanita juga ingin unggul dalam segala bidang termasuk bidang olahraga dan seni. Semangat pantang menyerah para wanita Indonesia tentunya terinsipirasi dari sosok R.A. Kartini yang merupakan sosok wanita pantang menyerah, gigih, dan penuh semangat yang pada masanya telah memperjuangan hak emansipasi wanita sehingga kini wanita mendapat derajat yang sama dengan pria. Sebagai penghormatan terhadap sosok R.A. Kartini, hari kelahiran beliau dinobatkan menjadi Hari Kartini yang setiap tahunnya diperingati di seluruh Indonesia.

Dengan semangat Kartini sekaligus dalam memperingati hari lahirnya yang jatuh pada tanggal 21 April, kami bermaksud mengadakan sebuah kegiatan yaitu “Female Sport 2013”. Female Sport merupakan acara tahunan yang menyelenggarakan kompetisi olahragafutsal, basket, voli dan dance antar wanita. Female Sport 2013 yang akan menjadi Female Sport ke-6 mengusung tema “Cantiknya Indonesia, Cantiknya Dirimu” memiliki makna bahwa dalam keindahan seorang wanita, tersimpan kekuatan yang mempesona. Seperti sosok R.A. Kartini yang dipenuhi keindahan namun dari dalam dirinya terdapat kekuatan yang bukan hanya berpengaruh besar tapi juga mempesona.

Female Sport 2013 merupakan kesempatan emas bagi generasi muda khususnya wanita untuk berprestasi serta menyalurkan kreatifitas dan hobi positif mereka dalam bidang olahraga dan seni. Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi sarana yang memacu motivasi para wanita untuk terus menggali potensi diri khususnya dalam bidang olahraga dan menari sehingga kemampuan para wanita dapat semakin diakui di Indonesia bahkan di dunia. Female Sport 2013 juga diharapkan dapat menjadi sarana yang membuat para wanita menyadari bagaimana istimewanya menjadi seorang wanita.

Cabang olahraga yang dilombakan dalam Female Sport 2013 adalah sebagai berikut:

1. Pertandingan olahraga antar pelajar SMA dan mahasiswi se-Jawa Tengah
a. Pertandingan Futsal
b. Pertandingan Basket
c. Pertandingan Voli

2. Kompetisi Dance antar pelajar SMA dan mahasiswi se-Jawa Tengah

 

Jadi jangan lupa untuk menonton pertandingan yang dijamin pasti seru. Welcome Female Sport 2013 😀

 

Categories: Event

0 Comments

Leave a Reply to Anonymous Cancel reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published.