Let’s Enjoy D’games merupakan kegiatan wajib pada setiap periode KMTETI yang diselenggarakan oleh Biro Pengembangan Organisasi. Dengan tema “Electrobound: Light Up Together within Harmony”, yang bermakna persatuan dan kerja sama sesama anggota KMTETI untuk menyala (maju) bersama dalam suatu keakraban yang harmonis. Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan dapat membuat anggota KMTETI semakin terikat satu sama lain dan maju bersama demi membangun KMTETI yang lebih baik kedepannya. Let’s Enjoy D’games 2024 terdiri dari kegiatan yang dimulai dengan perkenalan setiap divisi/biro yang ada di KMTETI, bakar-bakaran, sharing divisi, karaoke night, olahraga pagi, dan ada kumpulan perlombaan yang akan membagi pengurus KMTETI menjadi beberapa kelompok yang nantinya harus menyelesaikan misi yang telah dirancang hingga akhir.

 

Let’s Enjoy D’Games diadakan selama 2 hari pada tanggal 24 – 25 Februari 2024. Pada hari pertama acara dimulai dengan kedatangan peserta pada pukul 16.00 WIB. Kegiatan dilanjutkan pada pukul 17.00 WIB dengan kegiatan sholat dan persiapan. Pada pukul 18.30 WIB dilakukan kegiatan pembukaan oleh MC, pukul 18.40 WIB dilakukan sambutan oleh Ketua PH KMTETI Hansen Justin Handijaya. Selanjutnya pada pukul 19.00 WIB dilakukan perkenalan KMTETI oleh Pengurus harian KMTETI. Acara selanjutnya adalah perkenalan Biro PO, Divisi Humas, Divisi Mikat, Divisi Infokom, Divisi Workshop, Divisi Adkesma, Divisi Electropreneur, dan Divisi Sosmas yang dilakukan pada pukul 19.10 – 20.30 WIB. Setelah melakukan perkenalan tiap divisi, dilakukan juga sharing session pada pukul 20.30 WIB dilanjutkan dengan acara pentas pada pukul 21.00 WIB. Acara bakar-bakaran dan sharing divisi dilakukan pada pukul 21.30 – 23.00 WIB. Untuk mengakhiri hari pada pukul 23.00 WIB para peserta dipersilahkan untuk tidur.

 

Pada hari kedua diawali dengan kegiatan sarapan pada pukul 07.00 WIB. Lalu dilanjutkan dengan kegiatan games pada pukul 07.30 – 09.00 WIB. Pembagian hadiah dilakukan pada pukul 09.00 – 10.00 WIB. Kegiatan pada hari kedua di akhir dengan sesi foto bersama pukul 10.00 – 11.30 WIB.

 

Yogyakarta, 5 Mei 2024

Joecelyn Aurora Majesty

Categories: Press Release

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published.