Webinar Kuliah Kerja Lapangan (KKL) 2021 merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Divisi Akademis Keluarga Mahasiswa Teknik Elektro dan Teknologi Informasi Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (KMTETI FT UGM). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa DTETI semester 5 mengenai dunia kerja dan prospek karir di perusahaan-perusahaan yang banyak diminati oleh mahasiswa DTETI setelah lulus. Acara ini berlangsung selama dua hari, yaitu pada tanggal 9 dan 16 November 2021 dengan total 12 perusahaan yang menjadi pembicara.

Acara KKL 2021 kedua pada tanggal 16 November 2021 dimulai pada pukul 09.00 WIB oleh MC dengan sambutan dari DTETI, kemudian dilanjutkan dengan sambutan Ketua KKL 2021 dan pengenalan pembicara. Setelah itu masuk ke sesi materi yang berisi penjelasan mengenai pengenalan perusahaan dan lingkungan kerja di perusahaan masing-masing. Pada acara ini, peserta juga dapat mengajukan pertanyaan terkait dengan workflow, ekosistem kerja, ataupun lowongan magang saat ini melalui sesi tanya jawab.

Pembicara untuk prodi Teknik Elektro yaitu Bapak Gunawan Adisaputra selaku Automation Consultant and Global Team Leader dari Schneider, kemudian dari PT. Telkom Indonesia yaitu Bapak Hermawan Maulana selaku Officer 3 BGES Fulfillment and Assurance dan Ibu Cana Paranita selaku Chief of Human Capital Manager. Kemudian untuk prodi Teknik Biomedis, narasumbernya yaitu Ibu Theresia Rosagrace selaku Head of Human Resources di Good Doctor Technology Indonesia. Sedangkan untuk prodi Teknologi Informasi, diisi oleh beberapa pembicara diantaranya yaitu Ibu Nadya Arizka selaku UX Designer dari Sea Group Ltd. dan Bapak Kenzy Dario selaku Software Engineer dari Tokopedia yang membahas mengenai lingkungan kerja serta pengenalan perusahan yang bersangkutan.

Yogyakarta, 18 November 2021

 

Salsabila Zahra Putri

Categories: Press Release

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published.